Opening Mentoring Program

Sabtu, 04 Maret 2017 08:22 WIB   Prodi Pendidikan Bahasa Inggris

"OPENING MENTORING PROGRAM"  

  Puji Sumarsono, M.Pd., sekretaris 2 Prodi Pendidikan Bahasa Inggris membuka kegiatan “Mentoring Program” tahun ke-3. Kegiatan yang berlangsung tanggal 4 Maret 2017, bertempat di Aula BAU-UMM dihadiri oleh beberapa dosen dan mahasiswa angkatan 2016 (sebagai mentees) dan sebagai mentor adalah kakak tingkat mereka. Kegiatan yang dilatar belakangi oleh keinginan untuk meningkatkan kualitas mahasiswa khususnya di dalam kemampuan speaking ini tidak lepas dari kerjasama antara National University of Singapore dengan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris universitas Muhammadiyah di Jawa Timur.

     Pak Puji, begitu beliau dikenal oleh mahasiswa dan sejawat, selain membuka kegiatan tersebut juga memberikan motivasi bagi mentees. Event yang menjadi gawe bagi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris setiap tahunnya ini selalu menarik perhatian. Kali ini, Teguh Hadi Saputro, M.A., ditunjuk sebagai Ketua Pelaksana kegiatan tersebut. Ada yang beda dalam Mentoring ke-3 ini. Sebelumnya selalu ada Pechakucha (presentasi menggunakan beberapa slide yang dibatasi dengan waktu), sehingga mahasiswa akan berbicara menggunakan bahasa Inggris dengan sangat cepat. Pada mentoring kali ini, Pechakucha ditiadakan. “Mentees akan melakukan 3 hal, presentasi, diskusi dan debat,” ujar “T” (panggilan Pak Teguh).

     Tentunya bahasa yang digunakan dalam Mentoring adalah bahasa Inggris. Hal inilah yang ditunggu-tunggu, karena mahasiswa akan memiliki banyak kesempatan untuk berbicara dalam bahasa Inggris. Dengan jumlah 10 mentees dan 1-2 mentor, tentu akan dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa seperti tujuan dari kegiatan ini. Salah satu kegiatan andalan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris UMM ini akan berlangsung selama 8 pertemuan plus 1 pertemuan untuk acara Debat antar grup sekaligus sebagai penutupan. Mengusung tema Speak Up Your Ideas, Manifest Your Destiny, diharapkan kemampuan speaking mahasiswa dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris dapat meningkat. Phd.

Shared: