The Association of English Language Teaching Materials (ELTeaM) bekerjasama dengan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) akan mengadakan Konferensi Internasional di Bidang Pengajaran Bahasa Inggris (Conference on English Teaching in Indonesia-COETIN) keempat bagi ELTeaM dan pertama bagi COETIN pada 22-26 November 2018. Konferensi ini sekaligus memperingati Dies Natalis ke 30 Prodi Pendidikan Bahasa Inggris UMM.
Konferensi internasional ini akan menghadirkan beberapa pembicara internasional, di antaranya Willy Renandya (National Institute of Education Singapura), Prof. Dr. Jayakaran Mukundan (Universiti Putra Malaysia), Dr. Ivor Timmis (Leeds Beckett University, UK), Dr. Naeema Hann (Leeds Beckett University, UK), Dr. Norhaida Aman (National Institute of Education Singapura), dan Bayu Hendro Wicaksono, Ph.D (Universitas Muhammadiyah Malang).
Selanjutnya, konferensi internasional ini membuka peluang bagi siapapun yang tertarik terhadap peningkatan pengajaran bahasa Inggris untuk mengumpulkan tulisan ilmiahnya kepada panitia melalui website ummelteam.org. Karya yang terseleksi akan kemudian dipublikasikan dalam salah satu dari tiga publikasi berikut: Prosiding ELTeaM dan COETIN (ISBN), Journal of Culture, English Language Teaching, Literature, and Linguistics (CELTIC) ber ISSN, dan Journal of English Language Teaching Innovation and Materials (JELTIM).
Adapun tema besar yang diangkat dalam konferensi internasional ini adalah ‘Quality Improvement and Innovation in ELT’ dengan 5 sub tema: Curriculum, materials, and technology in ELT; Methodology and assessment in ELT; ELT content instruction; ELT teacher education and teacher professional development; and other issues in ELT.
Rina Wahyu Setyaningrum, M.Ed., Ketua Pelaksana, memproyeksikan seminar internasional tersebut akan memberikan kontribusi nyata untuk peningkatan kualitas pengajaran dan pemahaman materi kepada para pengajar Bahasa Inggris di berbagai tingkat pendidikan sebagai upaya pengabdian kepada masyarakat. “Selain itu, kegiatan ini juga ditujukan untuk mewadahi para praktisi dan akademisi dalam meningkatkan kompetensi Bahasa Inggris dan metode pembelajaran serta penelitian agar selaras dengan kebutuhan siswa di masa mendatang,” papar Rina, asisten Rektor UMM.
Lailatul Rifah, mahasiswa Pascasarjana Pendidikan Bahasa Inggris UMM, mengaku berencana mendaftar pada konferensi internasional ini setelah mengetahui brosur kegiatan. Baginya, melibatkan diri dalam konferensi internasional akan membantunya berpikir ilmiah. “Menjadi peneliti muda seperti saya ini, mengikuti kegiatan konferensi merupakan sebuah keharusan. Dengan itu saya bisa bertukar ide dan memperluas networking sehingga mendorong saya menjadi active researcher,” papar mahasiswi yang sedang menyelesaikan tahap akhir dari penelitiannya tentang oral communication needs itu.
Beberapa tanggal penting yang harus diperhatikan yaitu pengumpulan abstrak (25 Juli 2018-31 Agustus 2018), pemberitahuan abstrak yang terseleksi (15 September 2018), pengumpulan tulisan full paper (15 Oktober 2018), dan periode pembayaran (15 September 2018-15 Oktober 2018). Untuk informasi lebih detil bisa diakses melalui ummelteam.org. (raf)
Brosur kegiatan seminatr internasional Pendidikan Bahasa Inggris.