Selamat! Bayu Hendro Wicaksono, Ph.D Terpilih Menjadi Ketua Asosiasi Prodi PBI PTM

Selasa, 08 Maret 2022 22:58 WIB   Prodi Pendidikan Bahasa Inggris

Bayu Hendro Wicaksono, Ph.D saat memberi sambutan 

Menjadi sebuah kehormatan bagi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) bahwa salah satu dosennya terpilih menjadi ketua Asosiasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Perguruan Tinggi Muhammadiyah (APSPBI PTM) se Indonesia, yaitu Bayu Hendro Wicaksono, Ph.D.

Bayu, begitu ia akrab disapa, terpilih menjadi ketua APSPBI PTM. Salah satu program yang diusung Bayu yaitu mendesain pembelajaran dengan berkolaborasi antara Prodi PBI PTM dengan universitas di luar negeri yang mana Sistem Kredit Semester (SKS) akan diakui. Dalam menjalankan programnya, Bayu dibantu oleh seorang wakil yaitu Dr. Ummi Khaerati Syam, M.Pd dari Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh).

Bagi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP UMM, terpilihnya Bayu Hendro Wicaksono, Ph.D akan memberi kekuatan secara kelembagaan. Diantaranya, Prodi akan memiliki banyak jaringan kerjasama dengan universitas di bawah naungan Perguruan Tinggi Muhammadiyah. Selain itu, Prodi juga menjadi kuat utamanya dalam pengembangan sumber daya manusia. Tak kalah penting, kualitas pembelajaran di Prodi pun akan senantiasa ditingkatkan secara mutunya.

Bayu berkomitmen ke depan akan meningkatkan kerja sama antar lembaga. “Saya yakin bahwa Prodi Bahasa Inggris di bawah naungan APSPBI PTM ini akan saling bersinergi meningkatkan kualitas mutu pengajaran bahasa Inggris dan juga membuka lebar kerja sama dengan lembaga di dalam maupun luar negeri,” pungkas Bayu Hendro Wicaksono, Ph.D yang kini juga menjabat sebagai Wakil Dekan III FKIP UMM itu. raf

Shared: