Yuyud Tri Guntoro, mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Muhammadiyah Malang ini dinobatkan sebagai penerima beasiswa Erasmus+ ke Eropa. Selama 1 semester, Yuyud akan menjadi salah satu peserta pertukaran mahasiswa di Universidade de Murcia, Spain.
Dalam meraih beasiswa ini, Yuyud mengaku didukung oleh Prodi. “Prodi Pendidikan Bahasa Inggris sangat mendukung mahasiswa untuk mendaftar beasiswa Erasmus+. Salah satunya beberapa nilai mata kuliah yang kita ikuti pada program tersebut bisa dikonversi menjadi nilai A. Selain itu dalam proses persiapannya, para dosen pun sangat terbuka untuk membantu persiapan berkas-berkasnya,” papar mahasiswa yang pernah menjadi peserta International Students Week di Paksitan pada 2019 itu.
Seputar tips dan trik meraih beasiswa ini, Yuyud merasa bahwa bahwa kemampuan bahasa Inggris dan mengikuti berbagai kegiatan kemahasiswaan menjadi kunci penting. Dalam mempersiapkan dirinya, Yuyud mengaku, “Mempersiapkan berkas sejauh mungkin dan juga latihan untuk test of English proficiency agar mencapai skor yang maksimal merupakan hal utama. Serta, terus belajar, membaca, dan mengikuti program atau lomba serta mencetak prestasi dalam bidang yang diminati untuk membuat CV kita menjadi menarik.”
Terkait motivasinya dalam mengikuti program ini, Yuyud, peraih beasiswa unggulan Kemendikbud, ingin menambah wawasan multi dan interdisipliner, serta mempelajari pengetahuan lain di luar mata kuliah Prodi. Lebih spesifik, Yuyud tertarik untuk mendalami sejarah dan budaya Eropa, khususnya budaya lokal Spanyol. Selain itu, hal penting baginya adalah menambah pengalaman hidup yang bisa didapatkan dari relasi global guna meningkatkan kualitas diri.
Pihak Prodi bangga dengan capaian mahasiswanya. Kaitannya dengan ini Bayu Hendro Wicaksono, Ph.D menyatakan, “UMM khususnya Prodi Pendidikan Bahasa Inggris memfasilitasi mahasiswanya untuk memiliki pengalaman internasional, salah satunya dengan program Erasmus+ ini. Faktanya, mahasiswa kami telah banyak yang berhasil lolos dalam meraih beasiswa ini sejak program ini diluncurkan, syukur alhamdulillah bahwa mahasiswa kita banyak yang kompeten dan mampu bersaing secara global,” tutur dosen lulusan University of South Australia itu. raf
Yuyud Tri Guntoro saat mengikuti International Students Week di Pakistan pada 2019.