Memperbaiki mutu Pendidikan yang sesuai ketentuan Undang Undang Perguruan Tinggi, Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP UMM mengadakan workshop pemanfaatan Learning Management System (LMS) dalam pembelajaran daring dan blended learning. Kegiatan ini berlangsung di salah satu profit center UMM yaitu Kapal Garden Hotel Taman Rekreasi Sengkaling (26/8).
Pembelajaran daring (dalam jaringan) dan blended learning atau biasa dikenal dengan pembelajaran online merupakan pembelajaran yang menitikberatkan pada penggunaan platform LMS. Sebuah pembelajaran diakui sebagai blended learning ketika porsinya 30%-79% menggunakan platform LMS, sedangkan daring jika presentasenya lebih dari 80%. Selanjutnya, fungsi dari daring dan blended learning adalah sebagai subtitusi dari pembelajaran konvensional di kelas atau tatap muka, bukan sebagai suplemen seperti pemanfaatan web dan presentasi online.
LMS merupakan platform pembelajaran online yang selama ini sudah pernah digunakan di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris seperti google classroom, Edmodo, dll. Pada tahun akademik 2019/2020 penggunaan LMS di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris akan diseragamkan merespon ketentuan Rektor UMM tahun 2019, yaitu menggunakan Canvas. “Canvas memiliki keunggulan fitur pembelajaran yang tidak dimiliki oleh platform lain dan penggunaannya pun relatif mudah dibandingkan dengan platform seperti Moodle,” ungkap Sobah, tim LMS sekaligus pakar IT UMM.
Selanjutnya, selain pelatihan LMS Canvas, kegiatan ini juga diikuti dengan workshop pengembangan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) dengan mengundang Dr. Yudhi Arifani, dosen Universitas Muhammadiyah Gresik. Dr. Yudhi menjelaskan tentang cara menyusun capaian pembelajaran prodi, capaian pembelajaran mata kuliah, menyusun materi, dan penilaian. Dalam pembelajaran di UMG penilaian dilakukan secara terintegrasi dalam proses pembelajaran di kelas, jika kami memiliki tujuh CPMK maka akan ada tujuh penilaian,” terang Yudhi dosen yang juga alumnus Prodi Pendidikan Bahasa Inggris UMM itu. (raf)
Sobah, tim LMS UMM, sedang menjelaskan teknis penggunaan Canvas di depan dosen Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (26/8).